NEWS UPDATE :  
SMK SWASTA SANTO ALOISIUS

Berita

MONITORING PRAKTIK KERJA LAPANGAN KELAS XII TAHUN 2023


Para guru pembimbing dari ketiga program keahlian (Teknik Kendaraaan Ringan Otomotif, Teknik Pengelasan dan Desain Komunikasi Visual) dari SMK Swasta St. Aloisius melaksanakan monitoring ke tempat Praktik Kerja Lapangan (PKL) peserta didiknya. PKL (Praktek Kerja Lapangan ) dilaksanakan  dengan tujuan untuk memberikan pengalaman dan keterampilan peserta didik ketika lulus sudah siap kerja.

Peserta didik melaksanakan PKL di daerah Labuan Bajo, Lembor, Ruteng, Reo, Benteng Jawa, Borong, Bajawa dan Ende. Kegiatan monitoring ini dimulai pada hari Rabu, 30 Agustus sampai hari Jumat, 01 September 2023. Untuk itu, guru pembimbing juga mengingatkan kepada para siswanya untuk mulai megisi jurnal dan mempersiapkan laporan kegiatan selama praktik di masing-masing lokasi PKL.

Kegiatan monitoring ini merupakan upaya dari pihak sekolah untuk mengontrol kegiatan/aktifitas peserta didik dalam pelaksanaan praktek kerja lapangan. Upaya mengontrol ini terjadi karena ada beberapa siswa yang absen tidak datang ke perusahaan tempat mereka praktik. Kegiatan monitoring ini menggunakan metode observasi ke lapangan secara langsung, wawancara pemilik Iduka dan wawancara peserta didik. Para guru pembimbing bertugas untuk memantau dan membimbing para peserta didik yang menjadi tanggung jawabnya dalam pelaksanaan PKL di beberapa Iduka serta untuk mendapatkan umpan balik guna meningkatkan mutu pelaksanaan PKL.

Monitoring Bimbingan Siswa PKL Program Keahlian Teknik Kendaraan Ringan Otomotif oleh guru pembimbing sekolah: Ibu Teresia Kasrima, S. Pd. Gr., Bapak Fransiskus X. T. Susanto, S.Sos., Bapak Joko S. Pamungkas, ST., Bapak Konstantinus Rempong, Bapak Berni C. Bugis, ST., Bapak Fransiskus Petor, S.T., Bapak Siprianus Parung, ST., Bapak Robertus P. Darut, ST.

Monitoring Bimbingan Siswa PKL Program Keahlian Teknik Pengelasan oleh guru pembimbing sekolah: Bapak Bonifasius Doi, ST., Bapak Gerardus Syukur, ST., Bapak Marianus Baeng, ST.

Monitoring Bimbingan Siswa PKL Program Keahlian Desain Komunikasi Visual oleh guru pembimbing sekolah: Bapak Silvester H. Taku, S. Kom., Bapak Elfrid J. Pangku, S. Kom., Ibu Stefania F. Daor, S. Kom., Bapak Viktor G. Peterdam, S. Kom., Bapak Baltasar Dian Mandoyo, SIP., Bapak Flavianus S. Ganggur, S. Pd.

Bimbingan siswa PKL dilakukan secara rutin dan berkala oleh masing-masing guru pembimbing dari semua program keahlian. Pada saat monitoring guru pembimbing sekolah juga menanyakan kondisi dan kabar siswa PKL apakah mengalami permasalahan atau kendala dalam pelaksanaan tugas sehari-hari selama praktik.

Selain itu kegiatan monitoring dan evaluasi juga dapat dijadikan sebagai refleksi diri terhadap pelaksanaan PKL agar pelaksanaan PKL yang akan datang bisa lebih  baik lagi dan juga menciptakan output yang sesuai dengan kompetensi yang dibutuhkan oleh dunia industri.

 

 Edi BH

Youtube Channel Sekolah
Banner
Lokasi Sekolah